Okey, kali ini kita akan mencoba untuk mempercepat booting Windows XP dengan mengedit registry. Mengapa dapat mempercepat? Karena dalam "ngoprek" kali ini kita mencoba untuk menonaktifkan proses yang disebut dengan boot defragmenter. Proses Boot Defragmenter ini digunakan oleh Windows untuk menata ulang file-file yang dibutuhkan oleh Windows ketika Booting. Fungsi ini akan rutin dilakukan setiap kali kita menyalakan komputer. Bila Anda ingin menonaktifkan Boot
Defragmenter ini, pastikan bahwa file-file Anda dalam keadaan tertata.
Untuk menonaktifkannya, ikuti langkah berikut:
1. Masuk ke registry editor, dengan menekan tombol start > run, kemudian ketikkan regedit.
2. Masuk ke subkey HKEY_LOCAL_MACHINE SOFTWARE Microsoft Dfrg BootOptimizeFunction
3. Di jendela sebelah kanan, carilah String Value bernama [Enable], kemudian klik ganda
String Value tersebut.
4. Isilah nilainya dengan N untuk menonaktifkan, dan isikan nilainya dengan Y, untuk mengaktifkannya kembali.
Restartlah komputer Anda untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.
0 komentar:
Post a Comment
Buruan ! Mumpung Gratis ...