LOGO

SPOTLIGHT saat ini sedang dalam masa perbaikan, ditargetkan selesai dalam 3 hari ke depan.

Detail

LISENSI ARTIKEL


Semua artikel di SPOTLIGHT!! berada di bawah lisensi CreativeCommons (CC), dengan persetujuan sebagai berikut :
1. Artikel boleh di copas atau dimodifikasi, tetapi harus menyertakan atribut seperti penulis artikel DAN link blog ini.
2. Artikel hanya untuk dishare dan bukan untuk kepentingan komersial
3. Artikel boleh dirubah dan didistribusikan ulang, tetapi dengan melihat poin yang pertama.

Silakan Anda cari artikel atau post yang diinginkan melalui searchbox di bawah, apabila tidak ada silakan request ke kami tentang artikel yang dimaksud.

On 7.11.2007 0 komentar

Kali ini saya ingin berbagi sebuah tips, tapi lebih tepatnya sih kayaknya sebuah informasi mengenai struktur registry windows. Seperti yang telah kita ketahui, pada registry editor, ketika kita masuk, maka kita akan melihat sebuah struktur utama registry yang tersusun rapi. Apa saja? Yaitu HKEY_CLASSES_ROOT, HKEY_CURRENT_USER, HKEY_LOCAL_MACHINE, HKEY_USERS, HKEY_CURRENT_CONFIG. Namun hal ini tidak berlaku ketika kita mengakses registry secara remote, karena yang muncul hanyalah HKEY_USERS dan HKEY_LOCAL_MACHINE.

Nah, bertanyakah teman-teman apa kepanjangan dari HKEY yang mengawali struktur registry windows tersebut? HKEY sendiri ternyata merupakan sebuah kepanjangan dari Handle to Key. Nah sekarang, apa saja yang membedakan antara kelima struktur Registry tersebut? Berikut akan saya jelaskan satu per satu.

HKEY_CLASSES_ROOT
Nah, key ini, ternyata merupakan subkey dari HKEY_LOCAL_MACHINE\Software. Coba aja bandingkan antara keduanya, maka isinya akan sama persis. Nah, struktur ini ternyata berisikan informasi untuk memastikan bahwa sebuah file atau ekstensi file dibuka dengan program yang tepat saat kita mengaksesnya dengan menggunakan Windows Explorer.

HKEY_CURRENT_USER
Kalau key yang ini, berisikan berbagai macam informasi mengenai konfigurasi pengguna yang sedang login/aktif saat itu. Apa saja yang disimpan? setting folder, tampilan warna, setting control panel, setting windows explorer, dan yang lainnya. Informasi di sini juga dikaitkan dengan profil pengguna. Nah, kesimpulannya, setting di sini tidak mencakup seluruh komputer, melainkan hanya account atau sebuah username saja, itupun yang sedang aktif.

HKEY_LOCAL_MACHINE
Key yang ini adalah lawan dari key sebelumnya, di mana key ini menyimpan berbagai informasi konfigurasi umum yang berlaku untuk semua pengguna komputer.

HKEY_USERS
Key ini berisikan informasi mengenai profil pengguna yang sedang aktif

HKEY_CURRENY_CONFIG
Nah, kalau key ini menyimpan beragam informasi tentang profile hardware yang digunakan oleh komputer lokal saat startup. Jadi konfigurasi hardware, semua informasinya tersimpan di sini.

Nah, itulah sebuah penjelasan singkat mengenai isi dari kelima struktur utama windows tersebut. Perlu diingat, bahwa tidak semua struktur di semua versi windows itu sama. Yang saya jelaskan di sini adalah windows XP.

Semoga postingan ini bermanfaat^^

Copyright © 2007 OprekWindows™

Technorati tags: , , ,

0 komentar:

Notes :
Untuk menjaga keberlangsungan Update Blog SpotLight, kami sangat mengapresiasi apabila pengunjung MENINGGALKAN KOMENTAR baik tentang posting maupun Blog SpotLight secara keseluruhan. Atau minimal MEMBERIKAN RATING terhadap setiap artikel yang dibuka. Setiap komentar dan rating memberikan semangat bagi tim kami karena kami bisa berinteraksi dengan pengunjung-pengunjung kami. Apabila menurut Anda posting di blog ini bagus, silakan BERLANGGANAN ARTIKEL VIA RSS/EMAIL/FOLLOWuntuk mendapat berita up-to-date. Kami juga menantikan KONTRIBUTOR baru untuk memajukan SpotLight Blog bersama-sama. MengenaiLISENSI ARTIKEL dapat dilihat di bagian atas Blog SpotLight. Selamat membaca, salam SpotLight!

KOMENTAR TERBARU:

Powered by Disqus